Wednesday, November 05, 2025

Ketika Perempuan Menjadi Jembatan Kesehatan di Pulau Dewata

Pernah dengar istilah "Suster Apung"? istilah tersebut merujuk pada Hj. Andi Rabiah, seorang perawat inspiratif dari Sulawesi Selatan yang mengabdi di kepulauan terpencil, seperti Kepulauan Liukang Tangaya, Pangkep. Ia mendapat julukan tersebut karena kegigihannya dalam "mengapung" di laut lepas menggunakan perahu kecil untuk melayani pasien yang tersebar di pulau-pulau. Kisahnya menjadi terkenal setelah muncul dalam film dokumenter berjudul "Suster Apung" pada tahun 2006.